Sumber gambar: Freepik
Outfit Korea menjadi model outfit yang paling banyak digunakan saat ini, terutama oleh generasi muda yang menyukai fashion. Ada beragam jenis kain yang bisa digunakan untuk outfit Korea, mulai dari crinkle, linen, hingga kain dengan bahan dari rami.
Model outfit Korea biasanya memberikan kesan minimalis dan elegan, sehingga tipe kain diatas lebih cocok digunakan. Jika tertarik untuk membuat outfit Korea sendiri, berikut adalah rekomendasi kain dan tipe pakaian yang bisa dipertimbangkan.
Pilihan Outfit Korea yang Kekinian
1. Crop Top dan Midi Skirt
Sumber gambar: Pinterest
Crop top memang menjadi style ikonik yang menampilkan gaya ala Korea. Kalau ingin memberikan kesan feminim yang santai, kamu bisa gunakan crop top berbahan linen. Tak hanya bisa kamu gunakan untuk acara kasual, dengan padu padan yang pas, kamu juga bisa menggunakannya untuk acara formal.
Sebagai pasangan dari crop top linen, pilih midi skirt yang stylish dan nyaman digunakan di semua acara. Tak hanya bisa memberikan kesan yang manis, kombinasi antara crop top linen dan midi skirt berbahan sama akan memberikan clean-look style.
2. Loose Look
Sumber gambar: Pinterest
Jika tak suka mengenakan pakaian yang cenderung press body, ide outfit Korea dengan tampilan loose look bisa jadi pilihan. Gaya ini memadukan pakaian yang longgar, baik atasan, bawahan, atau salah satu diantaranya untuk memberikan kesan girly. Jenis kain yang bisa digunakan untuk outfit ini beragam, bisa wol, linen rayon, atau jenis kain yang bahannya lembut dan tidak panas. Loose look bisa makin menarik dengan kombinasi antara kemeja, blouse, atau tee dengan bawahan berupa denim atau legging.
3. School Girls
Sumber gambar: Pinterest
Tampilan ala Korea juga bisa didapatkan dengan memakai summer dress. Tidak hanya ringkas, summer dress juga cocok untuk cuaca Indonesia yang cenderung panas dan gerah. Kamu bisa tampil feminim dan manis ala gadis Korea dengan memilih summer dress bermotif bunga atau floral.
Summer dress tak harus panjang, pilih yang modelnya midi untuk memberikan kesan kaki yang lebih jenjang. Kalau ingin penampilan jadi lebih stylish, pasangkan summer dress dengan outer crop top berbahan rajut. Jangan lupa menggunakan aksesoris dengan warna senada, ya.
4. Maxi Skirt
Sumber gambar: Pinterest
Style ala Korea lain yang bisa dicoba adalah maxi skirt. Model rok ini cocok untuk tampilan feminim, santai dan kasual. Maxi skirt juga punya banyak kelebihan, salah satunya adalah kemudahan ketika dipadu padankan dengan berbagai jenis atasan. Pilihan jenis kain yang bisa digunakan untuk membuat maxi skirt sebenarnya beragam, mulai dari linen, katun, hingga tulle. Maxi skirt dengan atau tanpa motif bisa dibuat dengan beragam kain. Agar memudahkan dalam pemakaiannya, pakailah kain yang lembut, tidak mudah kusut dan ringan ketika digunakan.
5. Vest dan Kemeja
Sumber gambar: Pinterest
Tampilan yang santai namun tetap kekinian bisa didapatkan dengan memakai kaos atau kemeja yang dipadukan dengan vest. Vest memberikan kesan simpel, santai dan tidak terlalu formal. Sedangkan untuk bawahannya bisa gunakan rok atau celana denim yang pas di badan. Baik vest, kemaja ataupun kaos bisa didapatkan dengan mudah di toko pakaian. Jika ingin membuat sendiri pun ada banyak pilihan mode maupun jenis kain yang bisa dipilih. Dengan tipe kain yang tepat, misalnya untuk vest bisa memakai kain fleece atau drill, lalu untuk kemeja bisa memakai kain fanel, linen, atau denim.
Rekomendasi Jenis Kain untuk Membuat Outfit ala Korea
Merupakan kepuasan sendiri jika bisa membuat outfit Korea untuk dipakai sebagai daily outfit. Berikut ini adalah pilihan jenis kain yang cocok untuk membuat outfit Korea berbagai tipe dan mode.
1. Kain Crinkle Corak
Sumber gambar: Shopee Lokakain
Jenis kain yang pertama adalah kain crinkle, yakni tipe kain yang memiliki tekstur seperti kulit jeruk karena berkerut. Walaupun teksturnya tidak rata, kain crinkle cocok digunakan untuk membuat kemeja karena lembut dan tidak panas ketika digunakan. Ada beragam kain crinkle yang bisa digunakan untuk membuat outfit Korea, salah satunya crinkle print. Kain crinkle corak adalah kain yang bahannya agak berkerut dan memiliki corak yang cantik. Dengan kain crinkle print, kemaja atau pakaian yang dibuat bisa tampak lebih stylish.
2. Kain Linen Rayon
Sumber gambar: Shopee Lokakain
Berikutnya adalah kain linen rayon yang cocok untuk atasan maupun bawahan. Tipe kain ini populer karena memiliki bahan yang adem karena adanya kombinasi rayon dan linen di dalamnya. Kelebihan lain yang dimiliki oleh kain ini adalah bahannya yang ringan dan cenderung mudah kering.
3. Kain Poplin
Sumber gambar: Shopee Lokakain
Kain poplin adalah jenis kain dengan tenunan yang kuat dan memiliki corak yang khas. Poplin memiliki serat yang halus ketika disentuh, sehingga populer sebagai kain dasar untuk kemeja, blus, gaun, serta pakaian formal. Kain poplin cocok untuk membuat outfit ala Korea karena memberikan statemen yang cantik ketika sudah dibuat menjadi pakaian. Tak hanya itu, kain ini juga nyaman dipakai dan bisa digunakan sepanjang hari ketika beraktivitas.
4. Kain Rami
Sumber gambar: Shopee Lokakain
Rekomendasi jenis kain terakhir untuk membuat outfit Korea kekinian adalah kain rami. Bahan kain rami adalah tanaman ramie (rami), sehingga kain ini memiliki serat alami dan memiliki daya tahan dan serap yang tinggi. Maka jangan heran jika kain ini memiliki pilihan warna yang beragam dibandingkan jenis kain lain.
Rekomendasi jenis kain terakhir untuk membuat outfit Korea kekinian adalah kain seersucker atau crinkle salur. Tipe kain ini tidak hanya nyaman digunakan, tapi juga jatuh, adem, dan memiliki tekstur yang unik. Kamu bisa memanfaatkannya untuk membuat dress, kemeja, hingga kulot. Berbagai pilihan jenis kain untuk outfit Korea diatas tetap harus disesuaikan dengan model atau tipe pakaian yang ingin dibuat. Memilih kain yang sesuai bisa memberikan perasaan nyaman ketika menggunakannya.